Jakarta - Presiden Joko Widodo mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk bersama-sama menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) melalui semangat bela negara, mulai dari prajurit TNI, polisi, pegawai, petani, pedagang kecil, nelayan, ulama, santri, mahasiswa, pekerja, buruh, dan seluruh elemen rakyat.
Hal tersebut tertuang dalam amanat Presiden Republik Indonesia yang disampaikan Inspektur Jenderal Kementerian Hukumd dan HAM (Itjen Kemenkumham) Razilu saat memimpin upacara peringatan Hari Bela Negara di Lapangan Upacara Gedung Kemenkumham, Senin (20/12/2021)
“Tugas bela negara merupakan tugas dan kewajiban semua warga negara Indonesia. Untuk itu, Presiden Jokowi mengajak kita semua untuk bersama-sama berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara sesuai dengan peran dan profesi masing-masing dan ikut serta dalam bela negara, di manapun kita berada, apapun pendidikan kita, profesi kita, pekerjaan kita, semua punya kesempatan yang sama untuk bela negara.”Ucap Razilu saat menjadi Inspektur Upacara.
Dalam amanatnya Jokowi berpesan agar menjadikan momentum Hari Bela Negara ini untuk memperkokoh NKRI dengan semangat bela negara dan bahu membahu, saling bergandeng tangan dalam menghadapi pandemi Covid-19, agar kita tangguh melalui berbagai ujian, dan terus tumbuh dalam menggapai cita-cita bangsa.
Jokowi berpesan agar jangan pernah berhenti berkreasi, berinovasi, dan berprestasi di tengah pandemi Covid-19. Buktikan ketangguhan kita, menangkan masa depan kita, dan kita wujudkan cita-cita luhur para pendiri bangsa dengan semangat bela negara.
Dalam amanatnya Presiden Jokowi juga menegaskan, Indonesia adalah bangsa yang kuat. Indonesia bukan hanya mampu menghadapi perang terhadap Covid-19 serta tantangan bangsa lainnya, tetapi Indonesia adalah bangsa yang mampu memanfaatkan kesulitan menjadi sebuah lompatan kemajuan.
Peringatan Hari Bela Negara tahun 2021 ini mengambil tema "Semangat Bela Negaraku, Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh". Tema tersebut mengisyaratkan kita untuk terus mengobarkan dan mengimplementasikan sikap rela berkorban demi bangsa dan negara serta tetap tumbuh bersama-sama untuk berjuang pantang menyerah menuju Indonesia Maju.
Upacara Hari Bela Negara di Kemekumham diikuti perwakilan dari 11 Unit Utama yang dipusatkan di lapangan Gedung Kemenkumham, sedangkan Unit Pelaksana Teknis wilayah dilaksanakan di kantor wilayah kemenkumham secara serentak.(Komar).