rss 48

Seleksi Penerimaan CPNS Kemenkumham Masuki Tahap Kedua

2020 01 30 SKD CPNS 1

Jakarta - Seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Tahun Anggaran 2019 saat ini memasuki tahapan kedua, yaitu seleksi kompetensi dasar (SKD). Peserta yang mengikuti tahapan ini adalah peserta yang sudah berhasil melewati fase seleksi administrasi.

Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Utara dan Bengkulu sudah memulai SKD pada tanggal 29 Januari 2020 kemarin, dan akan disusul oleh wilayah-wilayah lainnya mulai tanggal 1 hingga 10 Februari 2020. Adapun jadwal dan lokasi ujian SKD sudah diumumkan sejak tanggal 20 Januari 2020 melalui laman https://cpns.kemenkumham.go.id

SKD yang menggunakan metode computer assisted test (CAT) memiliki bobot 40%. Sementara sisanya, atau 60% dinilai melalui seleksi kompetensi bidang (SKB). Setelah tahapan SKD ini, peserta yang akan mengikuti tahapan SKB adalah mereka yang dinyatakan memenuhi nilai ambang batas dan peringkat terbaik dari 3x formasi jabatan yang dilamarnya sesuai Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 24 Tahun 2019.

Perlu diketahui, kelulusan peserta, dalam setiap tahapan seleksi, adalah prestasi peserta sendiri. Jika ada pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apapun, maka hal tersebut merupakan tindakan penipuan dan diluar tanggung jawab panitia. (teks dan foto: Biro Kepegawaian, ed: Tedy)

2020 01 30 SKD CPNS 2

2020 01 30 SKD CPNS 3

2020 01 30 SKD CPNS 4

2020 01 30 SKD CPNS 5

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA
REPUBLIK INDONESIA
PikPng.com school icon png 2780725    JL. Rasuna Said Kav 6-7 Kuningan
 Jakarta Selatan, DKI Jakarta - 12940
PikPng.com phone icon png 604605   021 - 5253004
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    rohumas@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduan.setjen@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham