rss 48

Rasa Haru Warnai Sertijab Menkumham

20141027 - Sertijab Menkumham 03  

Jakarta – Mantan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Amir Syamsudin beserta istrinya, Evi Harjono, tidak mampu menahan haru saat menyaksikan prosesi pelepasan dirinya sebagai pimpinan tertinggi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham). Hal itu membuat Amir gagal memenuhi janjinya untuk mengakhiri masa jabatannya dengan senyum kegembiraan.

Hal yang sama juga terjadi pada Mantan Wakil Menkumham Denny Indrayana yang didampingi istrinya, Ida Rosyidah. Barisan pedang pora yang dilakukan 12 siswa dari Akademi Ilmu Pemasyarakatan dan Akademi Imigrasi memayungi langkah keduanya kala keluar menyusuri lobby Graha Pengayoman. Mata keduanya pun terlihat berkaca-kaca saat paduan suara mengiringi dengan lagu Selamat Tinggal. Evy Harjono dan Ida Rosyidah bahkan tak mampu menahan air mata yang membasahi pelupuk matanya.

Amir mengaku telah berpesan kepada para pegawai Kemenkumham untuk melepasnya dengan penuh rasa kegembiraan. "Namun saya khawatir, saya lah mungkin yang pertama-tama kali melanggar tekad seperti itu," ujarnya saat menghadiri acara serah terima jabatan dan pisah sambut Menkumham. "Seperti apa yang disampaikan tadi oleh Pak Andi Mattalatta, katanya ada tradisi disini melepas Menteri itu penuh dengan kesedihan, menyambut Menteri baru penuh dengan kegembiraan," tambahnya seraya tersenyum, Senin (27/10/2014).

Sebelumnya, Mantan Menkumham periode 2007-2009 Andi Mattalatta dalam kesan dan pesannya mengatakan, "Tidak pernah ada pisah sambut disini yang tidak disertai dengan tangisan, menangis melepas pejabat yang lama. Saya yakin, semua teman-teman disini melepas kepergian Pak Amir dan Denny Indrayana dengan lapang, mudah-mudahan tugas yang baru akan jauh lebih baik dan lebih sukses," harapnya.

Mantan Menkumham era 2009-2011 Patrialis Akbar yang juga hadir mengungkapkan rasa senang dan gembiranya, ketika mengetahui bahwa Menkumham yang baru adalah Yasonna Hamonangan Laoly. "Bangkit kembali semangat saya, sebagaimana bangkitnya semangat saya waktu melepaskan Kementerian ini kepada Pak Amir," tandasnya yang disambut riuh rendah tepuk tangan para undangan yang hadir.

Menkumham yang baru Yasonna Hamonangan Laoly mengapresiasi kinerja para Menkumham sebelumnya dan berjanji akan meneruskan hal-hal yang baik yang sudah dilakukan pendahulunya. "Ini adalah satu surprise buat saya, ditunjuk oleh Bapak Presiden menjadi Menkumham. Saya kira seorang politisi salah satu gol-nya bisa menjadi Menteri, maka barangkali ini cita-cita yang merupakan sesuatu yang saya syukuri," ucapnya.

Selamat menjalankan tugas sebagai Menkumham baru, semoga senantiasa memperoleh perlindungan dan bimbingan dari Tuhan Yang Maha Esa. (Tedy, Ed: Renaldy, Dok: Dudi, Zeqi, Tedy, Zaka)

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM REPUBLIK INDONESIA
PikPng.com school icon png 2780725    JL. Rasuna Said Kav 6-7 Kuningan
 Jakarta Selatan, DKI Jakarta - 12940
PikPng.com phone icon png 604605   021 - 5253004
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    rohumas@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduan.setjen@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham