Jakarta - Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal (Setjen) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia melakukan rapat dengan agenda utama Evaluasi Pelaksanaan Reformasi Birokrasi. Salah satu pokok pembahasan dalam rapat tersebut adalah manajemen perubahan di lingkungan Setjen, seperti pengelolaan aplikasi untuk mempermudah dan memaksimalkan kinerja pegawai.
Dalam rapat yang diselenggarakan di ruang rapat 551 Baharudin Lopa, Gedung Setjen, Rabu (18/10/2019), juga membahas agenda lainnya, seperti Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (SAKIP) dan pembuatan Video Profil Sekretariat Jenderal.
Rapat dipimpin oleh Kepala Biro Perencanaan; Iwan Kurniawan, dan dihadiri oleh pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Setjen. (Disa)