Jakarta – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) berencana akan memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), yakni melalui olahraga tradisional trompah, dan menyanyikan lagu Hari Merdeka yang akan dinyanyikan oleh petugas, dan warga binaan di kantor pusat Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika, dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) mulai pukul 07.00 WIB secara serentak di seluruh Indonesia. Rekor tersebut dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-71.
Melalui teleconference yang diikuti pimpinan dari 20 kantor wilayah (kanwil), Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenkumham Bambang Rantam Sariwanto berharap, melalui pemecahan rekor ini, dapat menumbuhkan rasa nasionalisme dan nawacita, khususnya di lingkungan Kemenkumham. “Kegiatan ini diharapkan dapat membangun motivasi para petugas serta warga binaan di lapas maupun rutan (rumah tahanan negara), dengan dukungan dari beberapa kanwil serta UPT (Unit Pelaksana Teknis),” ujar Bambang dalam rapat Persiapan Peringatan HUT RI ke 71 di gedung ex. Sentra Mulia, Jakarta, Selasa (10/08/2016).
Sekjen juga meyampaikan, bahwa kegitan ini merupakan gerakan nasional dengan memperkuat prinsip perekat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), pelayanan publik dan administrator pemerintahan, serta melibatkan semua komponen nasional. “Dengan harmoni gerak dan langkah, mari pada saat 17 agustus kita gelorakan semua semangat HUT RI ke-71 ini dengan mengisi kegiatan-kegiatan yang besar, kegiatan-kegiatan yang bisa di kenang generasi-generasi berikutnya” ucap Bambang.
Selanjutnya Sekjen mengajak kepada seluruh peserta telekonferensi untuk mensukseskan Peringatan HUT RI ke-71. “Mengusung tema ‘Indonesia kerja nyata’, kita sukseskan gerakan kerja nyata demi mewujudkan PASTI profesional, akuntabel, bersinergi, transparan dan inovatif sebagai budaya kerja di lingkungan Kemenkumham,” tandas Bambang.
Sebelumnya, rapat Persiapan Peringatan HUT RI dibuka oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Pemasyarakatan I Wayan K. Dusak, kemudian diikuti dengan penyampaian laporan dari setiap kantor wilayah di beberapa Provinsi. Nantinya, penilaian rekor akan dilakukan oleh Tim Muri melalui video secara live. (Diadra. Ed: Zaka. Foto: Apen)