Jakarta- Menkumham, Yasonna.H.Laoly hari ini (19/11) berkunjung ke Ketua Mahkamah Agung, Muhammad Hatta Ali di Kantor Mahkamah Agung, Jalan Medan Merdeka Utara. Pertemuan ini adalah pertama kali dilakukan oleh Yasonna.H.Laoly setelah dilantik sebagai Menteri Hukum dan HAM. Dalam pertemuan tersebut ada beberapa agenda strategis yang dibahas diantaranya adalah bagaimana pengguna narkoba perlu dirahabilitasi dan tidak perlu dipidana, ini juga untuk mengurangi jumlah hunian Lapas yang sudah kelebihan kapasitas Lapas. Selain itu juga dibahas beberapa agenda penegakan hukum yang perlu diperbaiki, dimana Kemenkumham dan Mahkamah Agung tergabung dalam Forum Mahkumjakpol yang telah melahirkan beberapa agenda strategis dan perlu terus ditingkatkan. (dedet, foto. Zeky)