rss 48

Masuki Usia 63 Tahun, Menkumham Ucapkan Syukur dan Terima Kasih

DSC 5588Jakarta – Memasuki usia 63 tahun, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H. Laoly mengucapkan syukur dan terima kasih kepada seluruh pejabat dan pegawai yang ada di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham). Menkumham merasa terharu atas doa dan dukungan yang telah diberikan kepadanya selama menjabat sebagai Menteri Hukum dan HAM.

“Persoalan-persoalan yang kita hadapi tidak mudah, tetapi kita dapat lalui karena support dari seluruh jajaran Kemenkumham. Saya sangat bersyukur dan berterima kasih atas segala dukungan terhadap saya,” ujar Menkumham didampingi istri, saat memberikan sambutan dalam acara Ulang Tahun Menkumham di Gedung Ex. Sentra Mulia, Jakarta, Jumat (27/05/2016).

Menkumham juga merasa puas dengan hasil kinerja Kemenkumham, akan tetapi bukan berarti puas dan tidak akan melakukan peningkatan ke depan, justru hasil yang telah dicapai dapat memacu kinerja yang lebih baik lagi. “Overall saya merasakan puas atas support dan kinerja teman-teman, tapi jangan berhenti di sini. Kita harus semangat untuk teruskan/tingkatkan kinerja Kemenkumham, terutama dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat, baik di AHU (Administrasi Hukum Umum), Imigrasi, Pemasyaratakan, Kekayaan Intelektual, dan sebagainya,” tandas Menkumham.

Di akhir sambutannya, Menkumham mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk isteri dan keluarga yang sering ditinggal untuk melaksanakan tugas. “Sering sekali saya pulang larut malam, sangat minim waktu saya bersama keluarga, tetapi setelah saya jelaskan bahwa saat ini saya bekerja untuk bangsa dan negara, isteri dan keluarga saya dapat mengerti,” ucap Yasonna.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenkumham Bambang Rantam Sariwanto, mengucapkan selamat kepada Menkumham yang telah memasuki usia 63 tahun. Sekjen Kemenkumham berharap agar Menkumham diberikan kesehatan, kekuatan, dan keselamatan dalam mengemban tugas sebagai Menkumham. “Semoga Kemenkumham akan terus lebih baik di bawah komando Bapak Yasonna, dan Kemenkumham dapat terus mengukir prestasi di masa yang akan datang,” kata Bambang. (Zaka. Ed: TMM. Foto: Zeqi)

DSC 5619
 DSC 5641

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM REPUBLIK INDONESIA
PikPng.com school icon png 2780725    JL. Rasuna Said Kav 6-7 Kuningan
 Jakarta Selatan, DKI Jakarta - 12940
PikPng.com phone icon png 604605   021 - 5253004
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    rohumas@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduan.setjen@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham