rss 48

Sekjen KemenkumHAM Ajak Pejabat Imigrasi Terus Lakukan Transformasi

WhatsApp Image 2019 10 03 at 15.17.42

Surabaya – Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Bambang Rantam Sariwanto mengajak pejabat imigrasi terus melakukan transformasi untuk memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara. Hal ini disampaikan Bambang kepada 90 pejabat imigrasi dalam acara pembukaan Uji Kompetensi (Assessment Test) Pejabat Imigrasi, Rabu (02/10).

Bambang ingin para pejabat imigrasi tidak berpuas diri tetapi terus melakukan transformasi atau perubahan secara berkelanjutan. "Perubahan harus terus menerus dilakukan. Tidak hanya dari yang jelek ke baik. Tapi terus menerus, termasuk dari yang baik ke yang lebih baik lagi," tegas Bambang saat membuka kegiatan uji kompetensi. Menurut Bambang, transformasi merupakan hal wajib yang harus dilakukan oleh semua jajaran PNS di lingkungan Kemenkumham.

Kegiatan yang bertempat di Hotel Vasa Surabaya ini merupakan upaya Kemenkumham untuk melakukan pemetaan data dan profil kompetensi pejabat imigrasi dalam rangka pengembangan kompetensi ke depan. “Bukan perkara lulus atau tidak lulus. Melainkan keinginan untuk memberikan kontribusi yang baik dan ingin terus berubah. Selanjutnya, assessment ini menjadi dasar penilaian, serta pengembangan kompetensi kepemimpinan kader yang potensial," lanjut Bambang.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur, Susy Susilawati berharap kegiatan yang akan berlangsung hingga Sabtu (05/10) ini berjalan lancar dan sukses. Susy memberikan motivasi kepada para peserta agar memberikan yang terbaik sehingga mendapatkan hasil yang diharapkan untuk menemukan kader-kader Kemenkumham. “Kami sangat bangga dan merasa senang karena bisa terlibat dalam kegiatan untuk menemukan kader-kader terbaik di Kemenkumham,” terang Susy saat menyampaikan sambutan selamat datang. (Humas Kemenkumham Jatim, Christo)

WhatsApp Image 2019 10 03 at 15.17.43

WhatsApp Image 2019 10 03 at 15.17.43 1

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM REPUBLIK INDONESIA
PikPng.com school icon png 2780725    JL. Rasuna Said Kav 6-7 Kuningan
 Jakarta Selatan, DKI Jakarta - 12940
PikPng.com phone icon png 604605   021 - 5253004
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    rohumas@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduan.setjen@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham