rss 48

Proses Tidak Mengkhianati Hasil

2021 03 12 Persiapan Raker 1

Jakarta - Semua hal yang dilakukan dengan perencanaan yang baik, pasti akan menghasilkan hasil yang baik pula. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Andap Budhi Revianto kepada seluruh pejabat Kemenkumham dalam rapat persiapan Rapat Kerja (Raker) antara Menteri Hukum dan HAM dengan Komisi III DPR RI.

"Rencana yang baik tidak pernah mengkhianati hasil. Mari kita lakukan langkah-langkah apa yang bisa dipersiapkan," ujar Andap di Ruang Rapat Soepomo Gedung Sekretariat Jenderal, Jumat (12/03/2021).

Dalam rapat perdananya sebagai sekjen, Andap berpesan agar semua pejabat yang hadir dapat berdiskusi membahas bahan raker, untuk mempersiapkan semuanya dengan sebaik-baiknya demi Kemenkumham.

"Ayo kita siapkan yang terbaik untuk Kemenkumham. Ini tugas dari pak menteri, ayo kita loyal dan setia," katanya.

Untuk itu, Sekjen Kemenkumham yang baru dilantik ini meminta agar para sekretaris dari masing-masing Unit Eselon I Kemenkumham juga menyiapkan tim pakar pada raker mendatang.

"Kita sebagai staf yang baik, siapkan sesuatunya yang baik. Bicara masalah PAS langsung timnya yang jawab," kata Andap.

Andap berharap rapat kali ini dapat bermanfaat, semua pejabat yang hadir dapat menyatukan hati dan pikiran untuk memberikan yang terbaik. 

"Jangan hanya duduk-duduk tidak ada kontribusi, tidak ada yang susah, kita sudah bisa mengira-ngiralah," ujar Andap. "Kita berada pada kesimpulan, kita yang bekerja, kita yang harus lebih tahu. Jangan orang lain yang lebih tahu. Kita harus profesional," lanjutnya. 

Fokus materi yang akan dibahas pada raker mendatang yaitu terkait evaluasi kinerja tahun 2020, rencana kerja dan program prioritas tahun 2021, pelaksanaan reformasi birokrasi, dan perbaikan tata kelola sumber daya manusia. (Hidayah, foto: Komar)

2021 03 12 Persiapan Raker 2

2021 03 12 Persiapan Raker 3

2021 03 12 Persiapan Raker 4

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM REPUBLIK INDONESIA
PikPng.com school icon png 2780725    JL. Rasuna Said Kav 6-7 Kuningan
 Jakarta Selatan, DKI Jakarta - 12940
PikPng.com phone icon png 604605   021 - 5253004
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    rohumas@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduan.setjen@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham