rss 48

Penyebaran Informasi Lewat Media Gathering Itu Penting

rapat biro humas

Jakarta – Kepala Biro Humas, Hukum dan Kerjasama Sekretariat Jenderal  Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Bambang Wiyono, memimpin rapat koordinasi bidang humas (Rakor Humas) di Ruang Baharuddin Lopa, Gedung Sekretariat Jenderal Kemenkumham (22/2/2019). Kegiatan  yang bertemakan penguatan kehumasan ini dihadiri oleh perwakilan dari Humas Unit Eselon I di lingkungan Kemenkumham.

Dalam sambutan pembukanya Bambang Wiyono mengatakan, kegiatan seperti media gathering diperlukan guna menyebarluaskan berita-berita positif dari Kemenkumham. “Terutama di unit Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, lebih sering tersorot berita negatif dibanding berita positifnya. Jadi, media gathering sepertinya memang diperlukan,” ujar Bambang.

Rapat koordinasi yang dilanjutkan dengan sesi sharing ini diharapkan mampu menjembatani tiap unit humas Eselon I lainnya. “Saya berharap dengan diadakannya rapat koordinasi penguatan kehumasan seluruh humas Eselon I di lingkungan Kemenkumham ini, dapat mempererat kerjasama dan silaturahmi antar pegawai humas. Kegiatan  Juga media gathering juga mempermudah tiap unit kerja dalam memperoleh informasi terkait kehumasan,” Tutur Bambang. (Humas).

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM REPUBLIK INDONESIA
PikPng.com school icon png 2780725    JL. Rasuna Said Kav 6-7 Kuningan
 Jakarta Selatan, DKI Jakarta - 12940
PikPng.com phone icon png 604605   021 - 5253004
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    rohumas@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduan.setjen@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham