rss 48

Lagi, Kemenkumham Peduli Salurkan Bantuan Sosial

2020 05 12 Cikupa 1

Cikupa – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) kembali menyalurkan bantuan sosial (bansos) melalui program Kemenkumham Peduli Covid-19. Kali ini, program yang disasar adalah masyarakat terdampak pandemi Covid-19 di wilayah Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.

Menurut Kepala Biro Perencanaan Kemenkumham, Iwan Kurniawan, di lingkungan Kabupaten Tangerang terdapat banyak perusahaan yang memiliki kegiatan-kegiatan ekonomi dan melibatkan banyak tenaga kerja didalamnya. “Itu betul-betul sangat mengalami dampak dari Covid-19. Atas dasar itu, Kemenkumham mencoba untuk berbagi. Melakukan kegiatan-kegiatan dalam rangka penanggulangan dan pencegahan Covid-19,” ujar Iwan.

Iwan berucap syukur, bahwa bansos yang diberikan Kemenkumham Peduli Covid-19 kali ini adalah yang kedelapan, setelah sebelumnya wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Selatan, Kota Tangerang Selatan, Kota Tangerang, Bekasi, dan Gunung Sindur lebih dulu menerimanya.

“Walaupun warga yang terdampak itu jumlahnya jauh lebih banyak dari apa yang kami bisa bantu hari ini, Insya Allah ini bantuan yang tulus ikhlas untuk membantu meringankan beban masyarakat,” kata Iwan, Selasa (12/05/2020) di Kantor Kecamatan Cikupa.

Sebelumnya, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat, menjelaskan bahwa Cikupa adalah salah satu kecamatan padat penduduk dan termasuk kedalam zona merah. “Kita harus menjaga protokol kesehatan PSBB (pembatasan sosial berskala besar), namun disisi lain bansos itu harus kita bagikan dalam waktu yang cepat, dan tidak bisa diwakilkan,” jelas Ujat.

“Ini yang perlu dicari formula, agar bantuan cepat sampai dengan tetap memperhatikan PSBB, karena Cikupa termasuk wilayah urban, banyak pekerja dari luar Cikupa,” kata Ujat. “Bantuan ini berdampak luar biasa bagi masyarakat kami. Terima kasih atas bantuannya, mudah-mudahan Covid-19 ini segera berakhir,” sambungnya.

Sementara itu, Camat Cikupa, Abdullah, mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan bantuan sebanyak 800 paket sembako dan masker yang diberikan dalam kesempatan ini. Abdullah mengatakan bahwa bantuan dari Kemenkumham kepada warganya dalam menghadapi Covid-19 sangat berarti. “Bantuan ini akan disalurkan dengan tepat sasaran. Mudah-mudahan kebaikan Kemenkumham dibalas oleh Allah SWT,” tutupnya. (Tedy, foto: Windi)

2020 05 12 Cikupa 2

2020 05 12 Cikupa 3

2020 05 12 Cikupa 4

2020 05 12 Cikupa 5

2020 05 12 Cikupa 6

logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM REPUBLIK INDONESIA
PikPng.com school icon png 2780725    JL. Rasuna Said Kav 6-7 Kuningan
 Jakarta Selatan, DKI Jakarta - 12940
PikPng.com phone icon png 604605   021 - 5253004
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    rohumas@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduan.setjen@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham