Jakarta – Komitmen seluruh pegawai Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) yang dituangkan ke dalam janji kinerja tahun 2020 merupakan hal penting yang harus dilaksanakan sepenuh hati dan penuh semangat. Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenkumham, Bambang Rantam Sariwanto mengatakan janji kinerja bukan hanya untuk disepakati, tetapi juga harus dijalani, dan dilaksanakan.
“Ini yang harus kami kedepankan kepada teman-teman agar terus semangat dalam melakukan pembinaan ke daerah-daerah. Kami ingin melihat bagaimana tiap kantor wilayah (kanwil) dan satuan kerja (satker) mengaplikasikan janji kinerja tahun 2020 sebagai bentuk komitmen yang telah disepakati bersama di lingkungan Kemenkumham,” ujar Sekjen saat memberikan arahan sebagai pembina apel pagi, Senin (24/02/2020) di Graha Pengayoman.
Dalam amanatnya, Sekjen berujar, demi mendukung dan membangun zona integritas yang baik, para pimpinan tinggi madya dan pratama akan melakukan pembinaan terhadap seluruh kanwil dalam beberapa waktu ke depan. Pembinaan-pembinaan tersebut diperlukan untuk mendorong capaian-capaian pembangunan zona integritas di wilayah masing-masing satker.
Sekjen juga mengharapkan terjalinnya teamwork yang baik antar unit-unit utama demi terbangunnya zona integritas yang baik. “Tiap pejabat tinggi pratama juga bersama-sama membangun zona integritas, ini yang harus dibangun tiap seluruh jajaran,” kata Bambang. “Saya berharap apa yang sudah dicapai Kemenkumham menjadi bahan masukan bagi bapak ibu sekalian untuk terus meningkatkan penilaian zona integritas,” tutup Sekjen. (Kiki, ed: Tedy, Foto: Christo)