Jakarta - Tim Sinergi Media Sosial Aparatur Negara (SIMAN) Pusat menyelenggarakan acara pengukuhan dan penguatan di Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenkopolhukam). Acara tersebut dihadiri oleh Menkopolhukam, Wiranto, selaku pembina darj tim SIMAN, dan ketua tim SIMAN Pusat, Rus Nurhadi.
Wiranto dalam sambutannya mengatakan bahwa SIMAN harus berkembang seiring dengan dinamika perkembangan sosial pemasyarakatan terutama di bidang informatika. Di dalam arus dinamika informasi tersebut perlu adanya diseminasi terhadap kinerja pemerintah, di samping itu juga terdapat potensi penyalahgunaan penyaluran informasi, maka dibentuklah SIMAN.
“Pemerintah dengan segenap aparatur negara wajib mengambil langkah-langkah penting dan strategis dalam menyelenggarakan pelayanan informasi publik agar informasi positif tersampaikan secara maksimal dan informasi negatif diluruskan sesuai dengan data dan fakta,” ujar Rus Nurhadi. Rus juga menambahkan bahwa membangun framing pemberitaan juga bersinergi dengan seluruh instansi pemerintah dalam penyelenggaraan pelayanan informasi publik media sosial diperlukan guna menjamin stabilitas dan keamanan negara mencapai kepentingan negara.
Tujuan dibentuknya tim SIMAN ini sendiri dilandasi oleh program, kinerja, dan prestasi pemerintah yang tidak tersosialisasi dengan baik, mendapat respon negatif hingga munculnya pemberitaan hoax. Adapun tugas tim SIMAN adalah untuk menyampaikan informasi terkait pelaksanaan kebijakan, program, dan capaian kerja pemerintah dan sebagai penetralisir berita negatif. (Kiki, Yatno)