Jakarta - Berbagai inovasi terus dilakukan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) dalam rangka mensosialisasikan produk-produk layanan hukum kementerian. Salah satunya yang minggu pagi ini (15/10) dilakukan Kemenkumham, yaitu dengan menggelar kontes burung berkicau. Tak kurang 2300 lebih peserta pecinta burung mengikuti kontes burung dengan melombakan berbagai macam jenis burung.
Menkumham, Yasonna H. Laoly beserta jajarannya, tampak berbaur akrab dengan ribuan masyarakat pecinta burung di indahnya suasana Ancol Jakarta. Kebersamaan dengan masyarakat ini memudahkan kementerian untuk mengenalkan program-program layanan hukum kepada masyarakat, selain sebagai ajang silaturahmi antar sesama komunitas pecinta burung juga untuk mempererat persatuan dan kesatuan antar anak bangsa yang berbeda latar belakang..
“Atas perkenan dan kasih Tuhan Yang Maha Kuasa, kita dipertemukan disini, di Taman Impian Jaya Ancol yang indah ini untuk sama-sama memeriahkan Festival dan kompetisi Burung Berkicau dalam rangka memperingati Hari Dharma Karyadhika”, ujar Yasonna yang tampak ceria dengan topi cowboy-nya.
Dalam rangka Hari Dharma Karyadhika (HDKD 2107) yang jatuh pada tanggal 30 Oktober, Kemenkumham jauh-jauh hari sudah menggelar beberapa rangkaian kegiatan sebagai komitmen kementerian untuk terus meningkatkan pelayanan hukum kepada masyarakat. “Momentum peringatan Hari Dharma Karyadhika ini saya rasakan spesial karena tahun ini Kementerian Hukum dan HAM hadir ditengah nmasyarakat mengajak bersama-sama bergembira memeriahkan Festival dan Kompetisi Burung Berkicau sebagai salah satu rangkaian kegiatan HDKD 2017”, urai Menkumham.
Festival ini, menurut Yasonna, dapat mewujudkan kecintaan masyarakat terhadap pelestarian burung dan dapat menjadi inspirasi baru dalam menciptakan ide-ide yang bersifat kreatif menjadi spirit. (bowo, foto: Zeqi)